Optimalisasi Lahan Bercocok Tanam, Jurusan PGMI Gelar Workshop Hidroponik

Berita Kemahasiswaan

Di tengah tuntutan perkembangan jaman, efisiensi merupakan salah kata kunci untuk mencapai keoptimalan. Termasuk dalam bercocok tanam di mana ketersediaan lahan semakin berkurang dan waktu pemeliharaan juga semakin sempit. Maka hidroponik merupakan salah satu pilihan yang dapat dijadikan alternatif untuk mengoptimalkan kegiatan bercocok tanam dan juga bernilai ekonomi. Untuk itu, Jurusan PGMI menyelenggarakan acara Workshop Budidaya Tanaman Hidroponik. Workshop ini diselenggarakan dua kali, yaitu pada tanggal 16 & 23 Agustus 2022. Hadir sebagai narasumber adalah Ibu Pipit Marianingsih, M.Si sebagai pakar di bidang hidroponik.

Pada pertemuan pertama, narasumber menyampaikan konsep-konsep dasar hidroponik. Dan diakhiri dengan praktik pembibitan menggunakan media tissue. Selang beberapa hari, mahasiswa ditugaskan untuk mengamati perkembangan bibit sampai siap dipindahkan ke media rockwool. Setelah bibit memunculkan daun sejati, rockwool siap dipindahkan ke media tanam.

Pada pertemuan kedua, narasumber menyampaikan praktik baik yang dimulai dari pembuatan pupuk campuran AB mix, menyiapkan rockwool, mengecek nutrisi, dan pemindahan tanaman hidroponik ke Green House dan mengecek kadar nutrisi.

1 thought on “Optimalisasi Lahan Bercocok Tanam, Jurusan PGMI Gelar Workshop Hidroponik

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *